Google ads

SILA CARI DI SINI

Google

Monday, December 8, 2008

HISTORIOGRAFI HAJI INDONESIA

Merupakan kajian kritis dan mendalam atas pelaksanaan ibadah haji masyarakat muslim Indonesia sejak terbentuknya komunitas muslim di wilayah Nausantara, hingga pertengahan abad XX. Dari kajian yang cermat ini, dengan disertai niatan penulis yang cukup handal buku ini juga melakukan refleksi sekaligus melakukan rekonstruksi terhadap pengaruh perjalanan haji, terkait dengan kondisi saat itu. Mulai dari situsai dan kondisi politik, ekonomi, budaya dan keagamaan.
Data Buku:
JUDUL: Historiografi Haji Indonesia
PENULIS: Dr. M. Shaleh Putuhena
PENERBIT: LKIS Yogyakarta. Salakan Baru No. 1 Sewon Bantul. Jl. Parangtritis Km. 44 Yogyakarta. Telp. 0274-387194. E-mail: elkis@indosat.net.id
CETAKAN I--Januari 2007
ISBN: [10] 979-25-5264-2
ISBN: [13]978-979-25-5264-2
TEBAL xx + 436 halaman. 14,5 x 21 cm
SADAPAN RINGKAS:
Nampaknya buku ini sangat membantu bagi siapa saja yang ingin membuat Disertasi atau Tesis terkait dengan Ibadah Haji, tentunya akan lebih dekat jika titik pencermtan pada "histori". Buku ini memberikan informasi tentang daftar literatur lama berkait dengan Haji Indonesia, adapun dafta yang dimaksud adalah:
  • Het Mekkaansche Feest karya Dr.Christiaan Snouck Hurgronje. Adalah sebuah Academische proefschrift, disertasi untuk memperoleh gelar doktor dalam Sastra Semit pada Universitas Leiden [1880]
  • Mekka In the Latter Part of The 19 th Century. Merupakan karya penting dari Dr. Christian Smouck Hurgronje yang berkaitan dengan haji Indonesia pada akhir abad XIX. Buku ini merupakan hasil observasi penulisnya ketika bermukim di Makah dan Jeddah selama satu tahun [1884-1885]
  • De Bedevaart der Inlandet naar Mekka karya Dr.S.Keyzer. Buku ini diterbitkan pada tahun 1871, dimaksudkan untuk memberikan penjelasan tentang haji dalam Islam dengan harapan agr haji phobia yang selama ini menghinggapi pemerintahan Belanda dapat dihilangkan. Sementara memang ada anggapan bahwa haji itu merupakan sumber keonaran
  • Indie en de Bedevaart naar Mekka, karya Dr. Johan Eisenberger. Buku ini adalah disertasi penulisnya guna memperoleh doktor dalam ilmu hukum dari Rijksuniverteit Leiden pada tahun 1928. Dalam buku ini diungkap pamdangan VOC-Verenigde Oost Indische Companie dan Pemerintah Belanda terhadap haji
  • De Medische Zijde van de Bedevaart naar Mekka, adalah disertasi Abdoel Paitah untuk memperoleh gelar doktor dalam ilmu kedokteran dari Rijksuniversiteit Leiden tahun 1935. Penulis adalah mantan dokter haji
  • "The Haddj: Some of Its Features and Function in Indonesia", adalah artikel yang ditulis oleh Jacob Vredenbregt. Artikel ini menganalisis serta mengintepretasikan faktor-faktor yang berpengaruh terhadap haji

Masih banyak penerbitan yang terkait dengan haji Indonesia diinformasikan buku ini.

PERAMPOKAN HAJI

Ancaman Tantangan Hambatan dan Gangguan [ATHG] harus dijadikan bahan peringatan bagi haji ketika itu. Perompokan acepkali menimpa jemaah haji, buku ini membetangkannya sbb: Pada tahun 1904, terjadi suatu perampokkan terhadap jamaah haji dari Sukabumi, Gresik, Barabai, Menes, Serang, Pandeglang, Cilacap dan Indragiri dengan jumlah kerugian sebesar f20.059,64 dan barang senilai f5.596,12. Menurut konsul di Jeddah, pada tanggal 8 September 1908, terjadi perampokan terhadap 70 orang jamaah haji Indonesia dalam perjalanan menuju Makka.

DOKTER JAWA DIAKUI :

Pada tahun 1927, pemerintahan Saudi Arabia mulai menghargai dan mempercayai dokter Jawa. Mereka membutuhkan dua dokter pribumi [Jawa] untuk ditempatkan pada Dinas Kesehatan di Hijaz

No comments:

ads